-->

Yang pengen buat blog dengan domain wagomu.id ini dia tutorialnya

Habis Ngalong malam nih ketemu wagomu.id
Setelah baca2 ternyata itu adalah domain gratisan seperti Blogger.co.id gitu loh. Jadi penasaran juga saya untuk berkreasi bikin blog di sana. Dan ini hasil nya bisa di lihat http://rahasiabaru.wagomu.id
Gimana menarik juga kan he..he..he

Ok lah klo begitu yang penasaran pengen punya blog dengan wogomu.id ini saya kasih tutorial langkah membuatnya.

Silahkan Dinikmati ya..



Berikut adalah langkah yang harus dilakukan untuk membuat Blog di WaGoMu :

1. Sign Up dan membuat ID Anggota

- Silahkan Buka Website WaGoMu (http://wagomu.id), kemudian Klik Sign Up
- Masukan Alamat E-mail dan Kode verifikasi, kemudian Klik Melakukan Pendaftaran Awal
- Masuk ke Alamat E-mail Anda, Temukan pesan yang sudah dikirim dari WaGoMu, kemudian klik URL yang terdapat didalam E-mail tersebut.
- Lanjutkan, Menentukan ID Anggota dan Password (ID Anggota harus menggunakan huruf kecil semua, dan tidak bisa menggunakan tanda baca seperti spasi, titik, koma , dan lain-lain). Silahkan gunakan ID Anggota yang mudah Anda ingat ! Contoh : ID Anggota : namaanda , Password : 12345678 . kemudian Klik Pastikan
- Jangan sampai lupa dengan ID Anggota dan Password Anda, ini akan digunakan setiap kali Anda Log In ke WaGoMu. Jika sudah OK, silahkan klik Daftarkan


2. Membuat Blog Baru

- Silahkan Buka Website WaGoMu (http://wagomu.id), kemudian Klik Log In Kemudian masukan ID Anggota dan Password yang sudah didaftarkan dan Klik Log In
- Klik Pembuatan Blog Baru, Tentukan Blog ID yang akan menjadi alamat Blog Anda (Blog ID harus menggunakan huruf kecil semua, dan tidak bisa menggunakan tanda baca seperti spasi, titik, koma , dan lain-lain), Tentukan Judul Blog , Penjelasan Blog, Desain, Pilih Area dan lain-lain, kemudian klik Pastikan.
- Silahkan pastikan Alamat Blog, Judul Blog , Penjelasan Blog, Area dan beberapa informasi lain yang ditampilkan (Semua data, kecuali Alamat Blog (Blog ID) dapat diedit melalui Pengaturan Halaman Blog nantinya). Jika sudah OK, Siahkan klik Daftarkan.
- Dengan memiliki Alamat Blog, berarti Anda sudah memiliki Media Internet yang memiliki fungsi yang sama dengan Sebuah Website. Anda bisa menuliskan semua Informasi melalui Artikel / Tulisan mengenai Produk yang Anda jual, ataupun sekedar informasi tulisan yang anda ingin sampaikan kepada orang lain.

3. Mengelola Blog

- Silahkan Log In terlebih dahulu setiap kali Anda ingin melakukan perubahan terhadap Blog yang Anda miliki.
- Melalui Pengaturan Halaman Blog, Anda bisa mengubah Photo Profile, Menambahkan perkenalan diri, Mengatur Tampilan Blog dari mulai Side Bar dan Lain sebagainya.
- Untuk mengatur Template Desain tampilan Blog, Side Bar dan beberapa tampilan Blog Lainnya bisa diatur melalui Beberapa Fungsi Pengaturan Blog yang ada di Side Bar Sebelah Kiri..

4. Menulis Artikel

- Kekuatan Sebuah Blog atau Website adalah Isi Kontens (Artikel) yang tertulis didalamnya.
- Artikel mengenai Produk sebaiknya dijelaskan mulai dari : Nama Produk Sebagai Judul Artikel, Gambaran Penjelasan Mengenai detail Produk (Nama barang, Model, Spesifikasi, Kelebihan dan Kekurangannya, Harga, Cara melakukan Pemesanan, serta Kontak yang dapat dihubungi)
- Artikel mengenai Keberadaan sebuah tempat sebaiknya dilengkapi dengan Peta atau Petunjuk yang bisa memperjelas bagaimana orang bisa sampai ketempat yang dimaksud.
- Tuliskan Kata Kunci yang Anda inginkan pada Judul Artikel, Tambahkan sebagai Tag dan Tulis Bold pada Badan Tulisan. Ini bisa menjadi Faktor terpenting yang mempengaruhi hasil pencarian Google (Search Engine). Ini adalah Strategy SEO di WaGoMu. Tidak perlu mengatur Meta Tag yang Ribet, Karena System untuk SEO pada WaGoMu sudah di setting.
- Semakin Terbiasa Menuliskan Artikel, dengan sendirinya Kemampuan Anda memasarkan Produk melalui Website / Blog pun akan semakin bertambah. Yang paling penting, Ketika menemukan kesulitan, jangan malu untuk bertanya kepada orang yang Anda anggap lebih menguasai.

Blog Yang Anda Buat adalah Media terbaik yang bisa Anda gunakan semaksimal mungkin untuk mengembangkan Bisnis Anda melalui Internet. Kunci Sukses dari Web Marketing sebuah bisnin tergantung dari seberapa besar usaha untuk menyampaikan Informasi dengan sebaik mungkin, Ketika orang telah menemukan Informasi tersebut dan menghubungi Anda, selanjutnya akan tergantung bagaimana Cara Anda menjaga Kepercayaan yang diberikan Customer. Semoga Berhasil.


Kesuksesan seseorang akan berbanding lurus dengan Seberapa keras Usaha orang tersebut untuk menggapainya. Ayo Berjuang !

Selamat berkreasi buat blog dengan wagomu.id ya


Semoga Berhasil !
Semoga Bermanfaat !

0 Response to "Yang pengen buat blog dengan domain wagomu.id ini dia tutorialnya"

Post a Comment